Penjelasan tentang gadget atau widget di blogger



widget/gadget yang disediakan oleh blogger kadang membuat kita malah bingung sehingga membuat kita bertanya-tanya gadget mana aja yang wajib dipasang di halaman blogger agar nampak bagus

Tidak semua widget/gadget harus terpasang diblogger anda, hanya gadget yang memiliki fungsi utama aja yang harus kalian pasang, karena kebanyakan gadget akan membuat loading blog akan melambat. Dan itu membuat pengunjung blog anda merasa tidak nyaman.

tapi anda juga harus tau apa kegunaan dari semua gadget yang disediakan oleh blogger, supaya jika nanti membutuhkan kita tinggal memasangnya.

Widget yang disediakan oleh blogger menurut saya sudah lengkap sesuai dengan fungsinya masing - masing dan kita tidak perlu lagi bingung jika kalian ingin men custome widget/gadget

Beberapa widget/gadget di blogger dan penjelasan nya



  • Adsense,
    adalah gadget khusus untuk menempelkan iklan yang sudah dirancang khusus oleh blogger, penempatannya terserah sobat sesuai selera aja. Jadi dengan menambahkan gadget tersebut maka sobat gak perlu susah susah memasang kode javscrip iklan adsen secara manual. Dengan adanya gadget tersebut sobat dimudahkan dalam meletakkan iklan.



  • Entri Yang Diunggulkan
    , adalah gadget yang dirancang khusus untuk menampilkan postingan khusus yang menurut sobat perlu ditampilkan terus menerus di area sidebar, bisa jadi sebuah postingan yang unik atau postingan artikel yang menarik atau juga artikel yang berisi iklan dan sebagainya. Untuk menggunakannya sobat hanya perlu klik tambahkan dan taruh disidebar yang menurut sobat bagus.



  • Penelusuran Blog
    , adalah gadget khusus yang disediakan oleh blogger sebagai alat untuk mencari sebuah artikel yang sesuai dengan keyword/ kata kunci yang sobat tentukan, dengan mengetikkan kata kunci disebuah blog maka artikel yang sobat cari akan ditampilkan.



  • HTML/Javascript
    , adalah gadget yang disediakan ole blogger apabila sobat ingin memasangkan kode scrip atau HTML khusus yang sobat rancang sendiri atau bisa juga untuk memasang kode iklan adsense yang sudah sobat buat di menu unti iklan secara manual. Dan yang pastinya HTML/JavaScrip ini banyak fungsinya untuk mempercantik blog sobat, seperti sobat akan memasang kode media sosial atau formulir kontak dan lain lain.



  • Profil
    , adalah Gadget yang dikhususkan untuk menampilkan profil atau data diri pemilik blog supaya pengunjung itu tau siapa pemilik blog tersebut. Blog yang bagus pasti akan menampilkan data diri yang lengkap supaya orang lain akan mengenal sobat dan secara tidak langsung dapat menjalin hubungan emosional yang membuat pengunjung betah dan suka mengunjungi blog sobat.



  • Arsip Blog,
    Adalah sebuah gadget yang berisi tentang ringkasan dari postingan blog sobat dari awal sobat menulis sampai dengan sekarang. Didalam arsip ini akan ditampilkan berdasarkan Bulan, Tahun dan jumlah postingan sehingga mempermudah pengunjung untuk mencari apa aja yang isi artikel sobat.



  • Header Halaman
    , Berisi tentang judul blog sobat dan deskripsi blog sobat. Untuk header halaman biasanya sudah tertanam di tema atau template blog sobat sehinggan jarang banget memakai gadget ini.



  • Pengikut
    , Fungsinya untuk menampung siapa saja yang suka dengan blog sobat, jadi apabila blog sobat bagus maka apabila pengunjung suka mereka tinggal klik ikuti blog sobat. semakin banyak pengikut semakin bagus sebagai indikator kesuksesan blog sobat dalam memberikan informasi.



  • Gambar
    , adalah gadget yang digunakan untuk menambahkan gambar di halaman sidebar. contohnya iklan banner dan lain lain.



  • Label
    , adalah gadget penting yang harus terpasang diblog sobat karena label berfungsi untuk mengelompokkan setiap postingan sobat berdasarkan kategori yang sudah sobat tetapkan, contohnya : sobat beri nama label Berita, Internet, Android maka setiap postingan yang berhubungan dengan label tersebut akan terekap jadi satu.



  • Halaman
    , Berfungsi untuk menampilkan sebuah halaman yang sudah sobat buat secara mandiri, gadget ini juga bisa dipakai untuk membuat menu navigasi blog sobat.





  • Daftar Link
    , Gadget yang berfungsi untuk menampilkan situs, blog atau halaman web favorit sobat yang dapat dilihat oleh pengunjung, bisa jadi dipakai untuk menampilkan blog atau website sobat yang lainnya.



  • Teks
    Kebanyakan orang yang menggunakan widget ini untuk memuat hal-hal pribadi. Bisa dibilang juga orang-orang menggunakannya untuk memuat profil mereka. Jadi lebih khsusu dibanding profil yang ditampilkan Google.



  • Postingan Populer
    , adalah Gadget yang banyak digunakan oleh semua blogger untuk menampilkan postingan sobat yang banyak dikunjungi, sehingga sobat atau pengunjung akan tau artikel mana yang memiliki pengunjung paling banyak.



  • Statistik Blog
    Nah, yang ini bagus untuk Anda pasang kalau blog Anda banyak pengunjungnya. Bisa digunakan untuk ajang pamer, tapi bisa pula untuk meyakinkan pembaca kalau blog Anda telah dikunjungi banyak orang jadi bagus untuk dibaca isinya.



  • Daftar blog
    fungsi nya menampilkan blog-blog favorit kita, tinggal memberikan link blog saja di Blog List jika ingin menampilkannya



  • Feed
    fungsinya menambahkan konten dari RSS dengan memberikan link RSS



  • Logo
      menampilkan logo blogger di blog kita



  • Link berlangganan
    tambahkan ini jika blog kita ingin di subscribe



  • Terjemahan
    Menyediakan translate untuk pengunjung blog yang bukan orang dari negara yang sama dari Anda. Ini memudahkan pengunjung asing membaca blog Anda tanpa dihalangi bahasa yang berbeda.


  • Daftar
    fungsi wedget ini menambah daftar buku,flim,konten favorit



  • Formulir kontak,
    adalah tambahan gadget yang berfungsi untuk menerima keluhan atau saran dari pengunjung, jadi jika ada pengujung yang ingin bertanya khusus maka bisa menghubungi sobat lewat Formulir kontak tersebut.



  • Wikipedia
    adalah tambahan gadget yang berfungsi untuk memudahkan pengunjung ke situs Wikipedia



  • Atribusi 
    Bukti kalau yang memberdayakan blog Anda adalah milik blogspot. Tidak terlalu penting sebenarnya. Jadi tak usah dipasang.



  • Laporan penyalahgunaan
    berfungsi untuk melaporkan konten blog .jika konten tidak senonoh




  • Dari beberapa gadget diatas biasanya yang dipasang di blog hanya beberapa saja sesuai dengan kebutuhan blog sendiri.

    rekomendasi gadget yang harus dipasang di blog :

    1. Postingan Populer.
    2. Adsense
    3. Penelusuran Blog
    4. HTML/Javascript
    5. Profil
    6. Label
    7. Ikuti Lewat email

      Hamzah Xou

      Sometimes life is a process even though there are many who protest, don't be stressed, just live it until it's successful

      Post a Comment

      Previous Post Next Post